Moderat dan Mencerdaskan
Indeks

Tim Kesehatan RIDO Berikan Pelayanan Pengobatan Gratis Ratusan Korban Kebakaran Tambora

ppdb2025

SALURANSATU.COM – Jakarta, Tim kesehatan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta nomor urut 1 Ridwan Kamil – Suswono mengadakan layanan pengobatan gratis bagi korban kebakaran di wilayah RT.011/02 dan RT.004/03 Kelurahan Kalianyar, Kecamatan Tambora, Jakarta Barat.

Menurut Ketua Relawan PKS Tambora, Ami mengatakan kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemeriksaan kesehatan dan pengobatan secara gratis kepada para korban yang telah kehilangan tempat tinggal dan harta benda serta bertahan di tenda tenda penampungan sementara.

Tim medis RIDO yang terdiri dari dokter dan relawan memberikan pemeriksaan kesehatan, pengobatan, serta penanganan trauma kepada warga yang terdampak. Dalam kesempatan ini, pihak RIDO juga mengelar Aksi Traktir Makan Gratis membagikan paket bantuan berupa makanan Tekwan dan Bakso persembahan dari Dapur Enak Akram dan kebutuhan dasar lainnya.

“Dengan adanya layanan kesehatan ini, kami berharap dapat membantu meringankan penderitaan saudara-saudara kita yang terkena musibah,” ujar Ibu Ami selaku perwakilan relawan PKS Tambora, Sabtu, (19/10/2024)

Selain itu, kata Ami, kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen RIDO untuk selalu hadir dalam setiap bencana dan membantu masyarakat yang membutuhkan. Sebanyak 200 orang warga korban kebakaran mendapatkan layanan pemeriksaan kesehatan dengan keluhan berbagai penyakit yang diderita pasca bencana.

Berdasarkan update data terbaru (16/10) jumlah korban terdampak 59 KK dengan 180 jiwa. Rumah terbakar sebanyak 37 rumah dan korban meninggal 5 orang. (Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *