Pernikahan itu sebuah pintu gerbang bagi setiap manusia menuju kualitas hidup yang lebih baik, selain tentunya mengubah status bagi pria & wanita.
Pernikahan tidak hanya disambut dengan kegembiraan, tetapi harus dibarengi dengan semangat. Semangat ini harus terus dijaga terus menerus, karena ini perjalanan suci yang panjang menuju ridha Allah SWT.
Yang terbiasa hidup sendiri, pada saat sudah menikah, hidup menjadi berpasangan. Terkadang ini yang perlu dipahami bahwa menikah ya hidupnya berdua. Apalagi nanti kalau sudah diberikan titipan oleh Allah SWT, berupa keturunan atau anak, pria & wanita yang menikah, statusnya bertambah. Belajarlah yang banyak, supaya setiap status yang diperoleh dalam pernikahan dijalankan dengan baik.
Semangat apa saja yang perlu terus dikobarkan oleh sepasang suami & istri?
*) Semangat KEBERSAMAAN, ini harus selalu dimiliki dan dijalankan bersama, menyadari bahwa di samping suami/istri ada istri/suami yang menjadi teamwork untuk membangun kehidupan berumah tangga.
*) Semangat BERJUANG, semangat berjuang sangat perlu ditumbuhkan dari sejak dini pernikahan untuk bersama2 menjalankan peran2 & tugas2 sebagai suami-istri & ayah-bunda.
*) Semangat BERIBADAH, pernikahan adalah ibadah, memiliki pahalanya tersendiri, tanpa semangat ini pernikahan menjadi hal yang biasa, pernikahan tanpa JIWA. Kewajiban sebagai suami-istri & ayah-bunda di dahulukan, tanpa harus menuntut hak-nya masing-masing.
Semua semangat-semangat di atas harus di lakukan Tanpa Pamrih, rela berkorban satu sama lain, antara suami & istri. Ikhlas mengarungi samudra pernikahan sampai kepada tujuannya. Semangat2 tersebut akan menular dengan sendirinya kepada anak-anak, yang kelak sebagai suami-istri dan ayah-bunda untuk pasangannya masing-masing.
Penulis: Kang Iman – Konsultan & Terapi Keluarga, Klinik Aromata Smile House Bandung, Info layanan hub. 0822 4066 6891 / 0822 1744 1162