Moderat dan Mencerdaskan
Indeks

Ambil Bagian di Bekasi Expo, Malaeka Boutique Ajak Para Wanita Berani Jadi Pengusaha

ppdb2025

LingkarBekasi – Acara Bekasi Expo pada hari ke-4 digelar di parkiran Summarecon Mall Bekasi terlihat masih ramai dikunjungi pengunjung. Banyak stand pilihan yang menyajikan berbagai produk UMKM, sekolah hingga pelayanan masyarakat dari dinas-dinas di Pemkot Bekasi.
Acara Bekasi Expo digelar selama 9 hari. Bekasi Expo mempunyai banyak stand brand lokal, salah satunya ialah “Malaeka Boutique, Hijablist & Shoes Ladies”.
Ditemui oleh tim Bekasimedia pada hari Selasa (15/03), pemilik butik yaitu Yuli mengatakan, usahanya ini ialah hasil sharing dengan teman-temannya yang ada di Jogja, Bandung, Garut, dan Tasikmalaya.
Yuli juga bercerita, ia bersama teman-temannya hanya merancang desain dan pemilihan bahannya. Kemudian, mereka bekerja sama dengan pabrik besar Homypad untuk mendapatkan Heels dan bahan sintetis yang baik.
Bekasi Expo juga menjadi salah satu taktik Malaeka Boutique untuk bersaing dengan berbagai macam UMKM, butik ini mengandalkan kualitas dan up to date modenya sebagai senjata untuk menghadapi persaingan dagang.
“Untuk para wanita, ibu rumah tangga lebih tepatnya, beranilah untuk memulai usaha, ciptakan usaha yang tetap menjadikan kita sebagai diri sendiri. Ingat, niat baik pasti ada jalannya,” ujar Yuli. (JJ2)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *